Medan Tugas Karbol Akan Berada Pada Era Society 5 0 

    Medan Tugas Karbol Akan Berada Pada Era Society 5 0 
    Dok. Penaau

    YOGYAKARTA - Para Karbol (Taruna AAU) menjalani proses pendidikan selama 4 tahun, dipersiapkan untuk menjadi pemimpin masa depan yang profesional, cemerlang, dan tangguh dalam menghadapi dinamika tugas yang menjadi tanggung jawabnya kelak. 

    Kurikulum yang dipersiapkan dalam proses pembelajaran bagi mereka diselaraskan dengan sasaran yang hendak dicapai serta disesuaikan dengan ketentuan yang ditetapkan oleh Dirjen Dikti. 

    Dalam rangka memenuhi tuntutan kebutuhan pembelajaran serta sasaran yang hendak dicapai maka para Karbol diberikan kuliah umum sesuai bidang yang diperlukan.  Seperti Kuliah Umum yang disampaikan oleh Dr. Elvie Maria, M.M. dengan tema “Menciptakan Keunggulan Kompetitif yang berkelanjutan, bagi individu maupun organisasi melalui manajemen kepemimpinan di Era Society 5.0.”  

    Materi yang disampaikan di Gedung Sabang Merauke Ksatrian AAU pada hari Sabtu (16/7/2022) ini menjadi sangat penting untuk diberikan kepada para Karbol, karena medan tugas mereka kelak dipastikan sudah berada di Era Society 5.0. 

    Para Karbol dituntut untuk mampu berkompetisi dan unggul dalam menumbuhkan kreativitas.  Menyikapi pentingnya materi kuliah tersebut para Karbol berusaha tidak menyia-nyiakan setiap materi yang disampaikan oleh Dr. Elvie Maria, M.M.  Sesi bertanya mereka habiskan untuk mendapatkan berbagai penjelasan rinci dari pemateri.

    Gubernur AAU, Marsda TNI Eko D. Indarto, S.I.P., M.Tr.(Han) menyambut baik pelaksanaan Kuliah Umum tersebut, para Karbol juga wajib mendapatkan materi kuliah. 

    "Masa penugasan mereka kelak sebagai Perwira TNI AU dimungkinkan akan berada pada Era Society 5.0.  Oleh karenanya para Karbol harus memiliki keunggulan dalam berkompetisi secara sehat dan tangguh dalam menghadapi medan tugasnya kelak", Ujar Gubernur AAU ( 18/07/22).

    Sumber: (penaau-2022)

    karbol aau aau gubernur aau era society 5.0 dirjen dikti yogyakarta
    Suferi

    Suferi

    Artikel Sebelumnya

    Kerap Dianggap Momok Bagi Siswa di Sekolah,...

    Artikel Berikutnya

    UAD FAIR Asah Skill dan Jiwa Enterpreneurship...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    PERS.CO.ID: Jaringan Media Jurnalis Independen
    Hendri Kampai: Jangan Mengaku Jurnalis Jika Tata Bahasa Anda Masih Berantakan
    Nagari TV, TVny Nagari!
    Komitmen Keberlanjutan KAI Logistik: Penguatan Moda KA, Digitalisasi, dan Aksi Hijau
    Tony Rosyid: JPO Hantu Depan UIN Jakarta Kapan Digeser?
    Imigrasi Yogyakarta Galang Sinergi Instansi Cegah TPPO dan TPPM di Bandara YIA
    Semakin Dipercaya Masyarakat Jogja, Bank Jateng Cabang Yogyakarta Serahkan Hadiah 2 Sepeda Motor Untuk Nasabah yang Beruntung
    Wisuda Sarjana AAU 2022, Kasau: Saat Pangkat Perwira Disematkan, Saat Itu Melekat Keteladanan
    Hari Terakhir Kejuaraan Sport Climbing Open Youth Menpora Cup 2024, Semangat Atlet Muda Meninggi di Tengah Hujan
    Kasdam IV/Diponegoro Sambut Kunjungan Kenegaraan Kaisar Jepang Naruhito di Yogyakarta
    Harmoni Dalam Keberagaman: Mahasiswa Papua di Yogyakarta Berbagi Takjil dan Tampilkan Seni Budaya di Titik Nol Kilometer
    Imigrasi Yogyakarta Galang Sinergi Instansi Cegah TPPO dan TPPM di Bandara YIA
    Semakin Dipercaya Masyarakat Jogja, Bank Jateng Cabang Yogyakarta Serahkan Hadiah 2 Sepeda Motor Untuk Nasabah yang Beruntung
    Wisuda Sarjana AAU 2022, Kasau: Saat Pangkat Perwira Disematkan, Saat Itu Melekat Keteladanan
    Hari Terakhir Kejuaraan Sport Climbing Open Youth Menpora Cup 2024, Semangat Atlet Muda Meninggi di Tengah Hujan
    Festival Seni Cetak Grafis Trilogia 2024: Merayakan Budaya Cetak Melalui Pameran, Simposium dan Kolaborasi
    Semakin Dipercaya Masyarakat Jogja, Bank Jateng Cabang Yogyakarta Serahkan Hadiah 2 Sepeda Motor Untuk Nasabah yang Beruntung
    Kasdam IV/Diponegoro Sambut Kunjungan Kenegaraan Kaisar Jepang Naruhito di Yogyakarta
    Hari Terakhir Kejuaraan Sport Climbing Open Youth Menpora Cup 2024, Semangat Atlet Muda Meninggi di Tengah Hujan
    Pangdam IV/Diponegoro Terjunkan 2000 Prajurit TNI dan Polri Guna Amankan Presiden RI di Peresmian Jembatan Kretek II Bantul

    Ikuti Kami